Manual Sistem Penjaminan Mutu Internal 2021

6.Ketercapaian Indikator Kinerja Standar Suasana Akademik

6.1 Rektor bersama Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dekan, dan Tim Pengembang Pendidikan menetapkan kebijakan suasana akademik yang minimal terdiri dari kebebasan akademik, kebebasan mimbar akademik, dan otonomi keilmuan bagi seluruh sivitas akademika di tingkat universitas dan fakultas yang dievaluasi setiap tahun akademik.
Download

6.1.1 Adanya pedoman tentang suasana akademik yang mencakup bidang otonomi keilmuan, kebebasan akademik, kebebasan mimbar akademik, dan melaksanakannya secara baik dan kondusif.

6.2 Rektor bersama Dekan dan Ketua Jurusan memastikan hasil dari kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi menghasilkan output dan outcome yang memiliki manfaat bagi masyarakat, mendukung pencapaian kinerja universitas dan perwujudan visi dan misi maksimal tahun 2025.
Download

6.2.1 Adanya output dan outcome hasil dari kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang memiliki manfaat bagi masyarakat, mendukung pencapaian kinerja universitas, dan perwujudan visi dan misi.

6.3 Rektor bersama Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan memastikan pelaksanaan otonomi keilmuan yang dilaksanakan secara kolaborasi antar disiplin ilmu setiap semester.
Download

6.3.1 Adanya keterlibatan aktif dari dosen dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi setiap tahunnya dalam upaya pemenuhan Ekuivalen Waktu Mengajar Penuh (EWMP).

6.4 Rektor memastikan penyelenggarakan kebebasan akademik, kebebasan mimbar akademik, dan otonomi keilmuan sesuai dengan etika akademik setiap semester.
Download

6.4.1 Adanya kebijakan reward dan punishment bagi dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa.

6.4.2 Pemilihan dosen berprestasi dan tenaga kependidikan berdedikasi tiap tahun.

6.4.3 Mengikuti kompetisi pemilihan mahasiswa berprestasi yang lolos minimal tingkat wilayah setiap tahun.

6.5 Program studi melaksanakan dan mengembangkan proses pembelajaran yang inovatif dan kondusif untuk mendorong terwujudnya interaksi akademik yang beretika akademik dan sebagai upaya perwujudan visi dan misi setiap semester.
Download

6.5.1 Program studi menyelenggarakan kegiatan berupa kuliah pakar, seminar, pelatihan, workshop, bedah buku, atau bentuk kegiatan lainnya yang relevan yang paling sedikit 1 kali setiap semester.

6.6 Dekan bersama Ketua Jurusan memfasilitasi kegiatan mahasiswa dalam bimbingan akademik dengan menyediakan pembimbing akademik setiap semester.
Download

6.6.1 Ada kebijakan, pedoman, dan prosedur pelaksanaan pembimbingan akademik.

6.6.2 Ada surat tugas dosen pembimbing akademik.

6.6.3 Interaksi pembimbingan akademik dilaksanakan oleh mahasiswa bersama dosen pembimbing akademik minimal 4 kali setiap semester.

6.6.4 Dosen pembimbing akademik dapat memberikan pembimbingan akademik maksimal kepada 20 mahasiswa setiap semester.

7. Strategi Pencapaian Standar Suasana Akademik